APLIKASI PERJALANAN DINAS (APERDIN) BERBASIS MOBILE
DOI:
https://doi.org/10.37680/almikraj.v1i1.5621Keywords:
Sistem, Perjaanan Dinas, PencatatanAbstract
PT Mede Media Softika merupakan sebuah perusahaan software house yang bergerak di bidang teknologi informasi. Salah satu bentuk fasilitas yang diberikan untuk pegawai PT Mede Media Softika adalah melakukan perjalanan dinas. Perjalanan dinas yang ada di PT Mede Media Softika terdiri menjadi dua proses, yang terdiri dari perjalanan dinas dalam kota yang pencairan dananya dilakukan setiap bulan sesuai dengan rekap perjalanan dinas yang dilakukan dan perjalanan dinas luar kota, untuk mengetahui kegiatan perjalanan dinas dilakukan dengan baik maka dibutuhkan sistem perjalanan dinas dan pencatatan rekap perjalanan dinas untuk meminimalisir kesalahan yang terjadi ketika pembuatan rencana dinas hingga pencairan dana. Ada beberapa tools yang akan digunakan dalam perancangan aplikasi perjalanan dinas ini diantaranya ASP.NET dan Android Phonegap sebagai bahasa pemrogramannya, karena sifatnya yang server-side maka dibutuhkan web server. Web server yang akan digunakan adalah IIS (Internet Information Services) dan untuk databasenya menggunakan SQL Server.